Sunday, October 14, 2012

Mengganti Nama File Sekaligus

File dalam format image yang dipindahkan dari memori kamera digital anda ke komputer atau laptop akan membentuk nama filenya secara default. Misalnya : Image11, Image12, Image13 atau DSC_0111, DSC_0112, DSC_0113 dan selanjutnya. Jika anda hendak mengganti format file tadi dengan cepat sekaligus ada beberapa langkah sederhana yang dapat anda lakukan.

Barangkali  sudah banyak dari pembaca yang telah mengetahui cara ini , namun tidak ada salahnya jika saya paparkan disini, di blog saya ini untuk memperkaya referensi. Saya sering dibuat kesal pada saat  merubah nama file image yang di copy dari kamera digital satu per satu. Maka di posting kali ini saya ingin berbagi bagaimana cara mengganti nama file sekaligus. Sebagai catatan bukan sekedar file image saja yang boleh anda ganti atau Rename dengan cara ini, tanpa terkecuali bisa anda manfaatkan untuk file-file anda yang lain di dalam komputer anda.
  • Buka Windows Explorer anda.
  • Lokalisir folder dimana anda menyimpan file-file yang akan anda ganti atau Rename.



  • Tandai atau Highlight semua file yang anda ingin ganti namanya. Misalnya anda ingin mengganti nama file DSC_0147,  DSC_0148, DSC_0149 dan seterusnya dengan “Studi Tour Bandung Des 2011”.
    • Pada semua file yang telah tertandai, klik kanan, lalu pilih Rename, akan tampil box untuk mengganti nama file.
    • Kemudian ketikkan nama file yang anda mau dan Enter, lihat sendiri hasilnya.
    Selamat mencoba, semoga bermanfaat.

    Monday, August 6, 2012

    Posisi Kontes SEO Laku_com dan Sitti

    Hari ini posisi pada kontes Laku.com masih pada halaman kedua coy, lumayanlah buat seorang newbie. Namun biasanya ini tidak akan bertahan lama. Para jawara bakalan menyingkirkan posisi ku ini entah ke peringkat ke berapa nantinya, hahaha. Tapi tidak apa-apalah, namanya juga perjuangan seperti kata pepatah "sebelum ajal berpantang mati" (apa hubungannya yaak...??).

    Aku tidak mengerti apa rahasia mereka para jagoan SEO ini koq bisa bertahan dan selalu berada pada peringkat utama pada halaman pencarian Google. Luar biasa memang, salute...


    Posisi sementara artikel ku " Laku.com belanja online grosir eceran murah dan aman "  pada hari ini berada pada urutan ke-11 dan artikel " Iklan Internet Murah Efektif Berkualitas Indonesia " di urutan ke-18, mayan seeh... . mudah-mudahan besok-besok bisa merangkak naik.

    Ada satu hal yang aku amati jika site kita sedang ikut kontes, yaitu jangan berhenti membuat posting atau artikel. Kesibukan melakukan optimasi memang membuat kita lengah dan males membuat posting baru, jangan sampai sob, artikel-artiekl baru yang kita posting akan berpengaruh kepada crawling site sobat yang akan segera memberitahukan kepada mesin pencari bahwa site anda melakukan up date content.

    Sunday, August 5, 2012

    Memilih Site Belanja Online yang Nyaman dan Aman

    Memilih site Belanja Online yang Nyaman dan Aman semestinya suatu tindakan yang wajar dewasa ini, dimana banyak terjadi penipuan dan kejahatan di dunia internet. Adalah Laku.com layak anda coba untuk ber-experience berbelanja online.

    Dengan pengalaman dan support penuh dari laku.com, saya rasa tidak salah dan tidak perlu meragukan lagi melakukan tranksaksi online khususnya bagi para sobat yang hobinya belanja, terutama bagi kaum hawa.

    Untuk info lebih lengkap silahkan jelajahi http://blogbudaqdegil.blogspot.com/2012/08/lakucom-belanja-online-grosir.html .